PETIR NEWS – Menteri Dalam Negri (Mendagri) Tito Karnavian mengatakan pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) akan dilaksanakan pada 20 Februari 2025 di Istana Negara Jakarta.
Hal ini disampaikan Tito pada Senin 3 Februari 2023 lalu di Jakarta. Dirinya juga sudah melapor ke Presiden RI Prabowo Subbianto.
“Pak Presiden menyampaikan bahwa beliau memilih tanggal 20, hari Kamis,” ujar Tito.
Awalnya dia menyiapkan tanggal pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih pada tanggal 18 hingga 20.
“Kemudian saya lapor ke Presiden, dan beliau memilih tanggal 20,” ujarnya.
Tito mengatakan, pelantikan kepala daerah akan digelar di ibu kota negara, (Jakarta) meskipun lokasi pastinya masih dalam pembahasan. (Nurdin)